Wednesday, October 28, 2015

Finding a Love Life Partner

Menemukan Pasangan Hidup yang Sejati


Menemukan pasangan hidup atau yang biasa disebut jodoh merupakan dambaan dan impian hampir setiap orang di dunia. Well saya sebut hampir karena ada beberapa orang yang memilih untuk hidup sendiri saja dan hidup memang adalah pilihan.
Pilihan juga untuk menentukan siapa pasangan yang akan kelak menjadi pendamping hidup nantinya.

Some said that "jodoh di tangan Tuhan". Tapi saya percaya pada kenyataannya, jodoh tidak sepenuhnya di tangan Tuhan melainkan di tangan pribadi manusia masing-masing pula. Saya dan teman-teman percaya bahwa jodoh di tangan kita sendiri karena kitalah yang melakukan berbagai pilihan-pilihan di dalam hidup, termasuk dalam memilih pasangan hidup.



Tuhan memang turut andil dan dapat membantu kita juga, akan tetapi hanya sampai bagian menunjukkan pilihan dan membuka jalan. Lalu sisanya, kita sendiri lah yang membuat pilihan itu.
Dalam perjalanannya, kita sebagai manusia juga harus tetap berusaha untuk menemukan pasangan hidup tersebut. Misalnya tidak mungkin dong kita bisa mendapat pasangan hidup kalau dari kenalan yg ada tidak ada yg memang jodoh, lalu kita juga tidak pernah keluar untuk mencari lingkaran pergaulan baru.

Everything worth wil never comes easy.



Dalam menemukan pasangan hidup inilah kita juga harus banyak-banyak berusaha, berintrospeksi dan memantaskan diri. Jangan hanya sibuk mencari lelaki yang pantas, karena akan lebih baik bila kita dapat menjadi wanita yang tepat, agar pria yang pantas nantinya akan melengkapi kita menjadi pasangan yang sepadan.

Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas diri bisa dimulai dengan5 hal simple ini:
1. Percaya Diri: menghargai diri sendiri
2. Self Rewards: menghadiahi diri sendiri akan achievement yang didapat
3. Do shpping, tapi tentunya tidak berlebihan
4. ME Time
5. Melakukan berbagai hal baru





Pria yang memiliki value nantinya akan memilih wanita yg memiliki value juga. Pria cerdas juga akan memilih wanita cerdas pula yang kelak nantinya akan menjadi calon ibu dalam membesarkan anak-anaknya nanti. 

Selamat mencoba ladies!


reference:
http://www.saerahjewellery.com/product/wedding-ring-14/
http://marathonclare.blogspot.co.id/
http://myfaithquotes.com/book_images/being-the-right-woman/

No comments:

Post a Comment